Bosch 0 601 530 1 Original-Bedienungsanleitung - Seite 21
Blättern Sie online oder laden Sie pdf Original-Bedienungsanleitung für Elektrowerkzeug Bosch 0 601 530 1 herunter. Bosch 0 601 530 1 38 Seiten.
OBJ_BUCH-519-002.book Page 21 Wednesday, October 19, 2016 9:56 AM
Lepaskan semua perkakas-perkakas penyetelan atau
kunci-kunci pas sebelum perkakas listrik dihidupkan.
Perkakas atau kunci yang berada di dalam bagian yang
berputar dapat mengakibatkan terjadinya luka-luka.
Aturkan badan sedemikian sehingga Anda bisa bekerja
dengan aman. Berdirilah secara mantap dan jagalah
selalu keseimbangan. Dengan demikian Anda bisa
mengendalikan perkakas listrik dengan lebih baik, jika
terjadi sesuatu dengan tiba-tiba.
Pakailah pakaian yang cocok. Janganlah memakai
pakaian yang longgar atau perhiasan. Jagalah supaya
rambut, pakaian dan sarung tangan tidak masuk dalam
bagian-bagian perkakas yang bergerak. Pakaian yang
longgar, rambut panjang atau perhiasan dapat tersangkut
dalam bagian perkakas yang bergerak.
Jika ada kemungkinan untuk memasangkan sarana
penghisapan dan penampungan debu, perhatikan
bahwa sarana-sarana ini telah dipasangkan dan
digunakan dengan betul. Penggunaan sarana penghisa-
pan bisa mengurangi bahaya yang disebabkan debu.
Penggunaan dan penanganan perkakas listrik dengan
seksama
Janganlah membebankan perkakas listrik terlalu
berat. Gunakan selalu perkakas listrik yang cocok
untuk pekerjaan yang dilakukan. Dengan perkakas listrik
yang cocok Anda bekerja lebih baik dan lebih aman dalam
batas-batas kemampuan yang ditentukan.
Janganlah menggunakan perkakas listrik yang
tombolnya rusak. Perkakas listrik yang tidak bisa
dihidupkan atau dimatikan, berbahaya dan harus
direparasikan.
Tariklah steker dari stopkontak dan/atau keluarkan
baterai, sebelum Anda melakukan penyetelan pada
perkakas listrik, mengganti alat-alat kerja atau
sebelum menyimpan perkakas listrik. Tindakan
keselamatan kerja ini mengurangi bahaya perkakas listrik
hidup secara tidak disengaja.
Simpanlah perkakas listrik yang tidak digunakan di
luar jangkauan anak-anak. Janganlah mengizinkan
orang-orang yang tidak mengenal perkakas listrik ini
atau yang belum membaca petunjuk-petunjuk ini,
menggunakan perkakas listrik ini. Perkakas listrik bisa
menjadi berbahaya, jika digunakan oleh orang-orang yang
tidak mengenalnya.
Rawatlah perkakas listrik dengan seksama. Periksalah,
apakah bagian-bagian perkakas listrik yang bergerak
berfungsi dengan baik dan tidak tersangkut, apakah ada
bagian-bagian yang patah atau rusak sedemikian,
sehingga dapat mempengaruhi jalannya perkakas
listrik. Biarkan bagian-bagian perkakas yang rusak dire-
parasikan, sebelum Anda mulai menggunakan perkakas
listrik. Banyak kecelakaan terjadi karena perkakas listrik
tidak dirawat dengan seksama.
Perhatikan supaya alat-alat pemotong selalu tajam dan
bersih. Alat-alat pemotong dengan mata-mata pemotong
yang tajam dan dirawat dengan seksama tidak mudah
tersangkut dan lebih mudah dikendalikan.
Bosch Power Tools
Gunakanlah semua perkakas listrik, aksesori, alat-alat
kerja dsb. sesuai dengan petunjuk-petunjuk.
Perhatikan syarat-syarat kerja dan macam pekerjaan
yang dilakukan. Penggunaan perkakas listrik untuk
macam pekerjaan yang tidak cocok dengan kegunaannya
bisa mengakibatkan keadaan yang berbahaya.
Servis
Biarkan perkakas listrik Anda direparasikan hanya
oleh orang-orang ahli yang berpengalaman dan hanya
dengan menggunakan suku cadang yang asli. Dengan
demikian terjamin keselamatan kerja dengan perkakas
listrik ini secara berkesinambungan.
Petunjuk keselamatan untuk alat potong
Perkakas listrik ini tidak cocok untuk penggunaan
tetap. Perkakas listrik misalnya tidak boleh dipegangkan
dalam bais atau dikencangkan pada meja kerja.
Pakailah sarung tangan pelindung selama pekerjaan,
dan perhatikanlah selalu kabel jaringan. Pada pelat
logam yang dipotong terjadi tepi-tepi yang sangat tajam,
yang bisa melukai Anda atau merusakkan kabel jaringan.
Usahakan supaya benda yang dikerjakan tidak goyang.
Benda yang ditahan dalam alat pemegang atau bais lebih
mantap daripada benda yang dipegang dengan tangan.
Penjelasan tentang produk dan daya
Bacalah semua petunjuk-petunjuk untuk
keselamatan kerja dan petunjuk-petunjuk
untuk penggunaan. Kesalahan dalam
menjalankan petunjuk-petunjuk untuk
keselamatan kerja dan petunjuk-petunjuk
untuk penggunaan dapat mengakibatkan
kontak listrik, kebakaran dan/atau luka-luka
yang berat.
Penggunaan alat
Perkakas listrik ini cocok untuk memotong pelat logam-pelat
logam tanpa perubahan bentuk dan cocok untuk pemotongan
lurus, pemotongan dalam dan pemotongan berliku-liku.
Bagian-bagian pada gambar
Nomor-nomor dari bagian-bagian perkakas pada gambar
sesuai dengan gambar perkakas listrik pada halaman
bergambar.
1 Tombol untuk menghidupkan dan mematikan
2 Mur mangkok untuk pon
3 Baut jepit untuk pon
4 Pon
5 Plunger
6 Baut berrongga untuk memasang plunger
Aksesori yang ada pada gambar atau yang dijelaskan, tidak
termasuk pasokan standar dari perkakas listrik. Semua aksesori
yang ada bisa Anda lihat dalam program aksesori Bosch.
Bahasa Indonesia | 21
1 609 92A 37Z | (19.10.16)